Saturday 11 February 2017

Pemecahan masalah layanan File server

Post oleh : Unknown | Rilis : 20:55:00 | Series :
File server adalah sebuah computer terpasang ke jaringan yang memiliki tujuan utama menyediakan lokasi untuk akses disk berbagi, yaitu berbagi penyimpanan file computer (seperti Document, file suara, foto, video/film, gambar data base, dll) yang dapat di akses oleh workstation yang melekat pada jaringan computer. Sebuah file server biasanya tidak melakukan suatu perhitungan, dan tidak menjalankan program atas nama client. Hal ini dirancang terutama untuk memungkinkan penyimpanan cepat dan pengambilan data dimana perhitungan berat di sediakan oleh workstation. File server biasanya ditemukan di sekolah-sekolah dan kantor-kantor dan jarang terlihat di penyedia layanan internet local dengan menggunakan LAN untuk menghubungkan computer client kita. (Hartanto, 2015)
Sharing Printer adalah menghubungkan beberapa PC ke suatu Printer yang bertujuan untuk mempermudah kinerja user. Fungsi dari sharing printer juga menghubungkan beberapa PC ke suatu printer. (Wati)
Review Instalasi dan Konfigurasi Sharing File, Sharing Printer
1. Pengaturan pada Semua Komputer
Semua komputer harus memiliki workgroup yang sama. Untuk setting workgroup dapat dilakukan dengan cara, Masuk ke Control Panel –-> System, pilih Tab Computer Name, isi computer nameSesuaikan nama komputer dengan posisi komputer sebagai Client atau Operator. Selanjutnya isikan Workgroup yang sama untuk semua komputer.
2. Pengaturan pada Komputer Operator
Masuk Control Panel –> Devices and Printer –> Klik kanan –> pilih Printer Properties –> Centang Share this Printer ––> OK
Kemudian klik ICON LAN Connection yang ada di Pojok kanan Bawah pada layar monitor :












Klik Open Network and Sharing Center dan akan keluar jendela Network and Sharing Center. Kemudian Klik Change Advance Sharing Setting
Selanjutnya pada jendela Advance sharing setting silahkan lakukan Centang bulatan dengan pilihan :
  • Turn on network discovery
  • Turn on file and printer sharing
  • Turn off password protection
  • Yang lainnya tetap Turn off
Jangan Lupa Klik Save Change
Pada kondisi seperti ini posisi printer sudah dalam keadaan share dan sudah siap dilakukan koneksi oleh komputer lain yang ingin menggunakan printer pada komputer Master.
3. Pengaturan pada Komputer Client
Klik ICON LAN Connection yang ada di Pojok kanan Bawah pada layar monitor
Klik Open Network and Sharing Center dan akan keluar jendela Network and Sharing Center.
Kemudian Klik Change Advance Sharing Setting yang ada dibagian kiri atas.
Lakukan Centang bulatan pada bagian Turn on network discovery –> Klik Save Change.
Setelah itu kita siap lakukan koneksi printer dengan cara Klik Start — > Devices and Printer –> kemudian lakukan Klik Kanan dan pilih Ad a Printer.
Pilih Ad a Network, wireless and Bluetooth Printer, saat itu juga komputer akan melakukan Searching Printer dan apabila berhasil akan muncul seperti di bawah ini :













Klik Next  –> Klik Next –> Next –> Klik Finish.
Kalau langkah Searching di atas gagal, dapat dilakukan secara manual melalui fasilitas Browse dan anda akan dituntun menuju ke Network dan tinggal dipilih Computer Name Master yang terpasang printer. Untuk memastikan keberhasilan cara sharing printer pada windows 7 anda dapat Klik Test Print Page sebelum Klik Finish. (oprekzone, 2014)

Prosedur Pemecahan Masalah Sharing File
Adakalanya pada saat sharing file atau printer dalam sebuah jaringan LAN Kantor sering mengalami masalah, seperti minta password administrator user dan lain sebagai nya.
Dari bebarapa pengalaman yang pernah saya alami, ada beberapa hal untuk mengatasi hal tersebut antara lain:

  1. Matikan /Non Aktifkan Firewall Komputer.
  2. Pada komputer windows xp klik Start > Control Panel > Administrative Tools > Computer Management > Pada Form Computer Management > klik System Tools > Local user and group > pilih user , jika name Guest nya dissable klik kanan Guest > Pilih Properties > Hilangkan Centang Account Is Disable > klik Tab Member Off > Klik Tombol Add > pada Form Select Groups klik Advanced> Klik Find Now > Kemudian pilih Semua Name hasil pencarian dengan cara klik kanan mouse (tahan) sampai terpilih semua ny


seperti gambar diatas. klik Ok.
kemudian lakukan langkah yang sama pada Groups untuk pilihan Guest dan Users.
Setelah itu buka file sharing/printer sharing pada jaringan LAN pada komputer dengan cara klik Start Menu >  Run > ketikkan IP Address komputer tujuan > misalnya //192.168.0.28, seperti gambar berikut:













Banyak cara yang dilakukan oleh beberapa ahli jaringan untuk mempermudah transer data/copy file maupun sharing printer. salah satu nya dari yang sudah dijelaskan diatas. (Internasional, 2011)
Prosedur Pemecahan Masalah Sharing Printer
Komputer client tidak bisa print pada printer jaringan
Permasalahan ini sering terjadi dan terdapat beberapa cara yang bisa dicoba.

  1. Ketika komputer tidak bisa print pada printer di jaringan, pastikan komputer tersebut terhubung ke jaringan dengan baik. Pastikan juga dapat dan terhubung ke komputer tempat printer atau printer jaringan. Sehingga dari sisi jaringan telah clear.
  2. Cek terlebih dahulu apakah printer telah di share ke jaringan terlebih dahulu. Sehingga dapat diakses oleh komputer lainnya yang terhubung ke jaringan. Untuk share printer caranya cukup mudah, masuk ke control panel - hardware and sound - device and printers. Setelah itu klik kanan printer properties pada printer dan cari pengaturan share.
  3. Pastikan printer client telah melakukan add printer tersebut sekaligus telah melakukan intalasi printer tersebut. Jika belum, langkah tersebut cukup mudah. Silahkan masuk ke windows explorer, ketikan di alamat url folder \\namakomputer atau \\ipkomputer. Setelah itu akan muncul tampilan printer yang telah di share. Anda bisa langsung klik 2 kali sehingga lansung muncul tampilan task printer atau klik kanan pilih connect. (dirga, 2015)


Daftar Pustaka

dirga, d. (2015, Oktober 5). Masalah Share Printer Pada Jaringan. Retrieved January 12, 2017, from dewadirga'blog: http://dewadirga.blogspot.co.id/2015/10/masalah-share-printer-pada-jaringan.html
Hartanto, D. (2015, Agustus 12). Pengertian Samba, File Server, dan FTP Server. Retrieved January 12, 2017, from Denny Hartanto: http://dennyblctelkom.blogspot.co.id/2015/08/pengertian-samba-file-server-dan-ftp.html
Internasional, A. (2011, Desember 6). Mengatasi masalah Sharing Printer atau File dalam Jaringan LAN. Retrieved January 12, 2017, from Serba/! Teknologi dan Informasi: https://agara-net.blogspot.co.id/2011/12/mengatasi-masalah-sharing-printer-atau.html
oprekzone. (2014, Juli 2). Cara Sharing Printer pada Windows 7. Retrieved January 12, 2017, from Oprek Zone: http://oprekzone.com/cara-sharing-printer-pada-windows-7/
Wati, E. (n.d.). pengertian sharing printer. Retrieved January 12, 2017, from SHARING PRINTER: http://blogernatkj1.blogspot.co.id/p/blog-page.html

Biography
Nama : Mohamad Syamsul Arifin
Kelas : XII TKJ 2
No : 13
Motto : Be Yourself

Download File-nya disini

google+

linkedin